Al Qur’an diturunkan oleh Allah sebagai hidayah atau petunjuk bagi manusia, khususnya orang-orang yang bertakwa. Disamping sebagai petunjuk, Allah juga telah menyediakan pahala yang teramat besar bagi orang-orang yang senantiasa membasahi lisannya dengan ayat-ayat Al Qur’an. Pahala yang besar ini sebagai balasan bagi orang-orang yang telah menunaikan sebuah ibadah dan ketaatan besar.
Membaca Al Qur’an merupakan salah satu bentuk ibadah dan ketaatan yang besar penuh dengan keutamaan.
Karena membaca Al Qur’an merupakan ibadah agung yang memiliki keutamaan besar maka selayaknya seorang muslim memperhatikan adab-adab ketika membaca Al Qur’an. Di antara adab ketika membaca Al Qur’an antara lain;
 
1. Mengihlaskan bacaan Al Qur’an untuk Allah Ta’ala.
2. Bersuci dari kotoran badan dan kotoran hati. Bersuci dari kotoran badan dengan berwudhu. Bersuci dari kotoran hati dengan cara membersihkan diri dari dosa dan maksiat.
3. Membaca dengan khusyuk sambil mentadabburi kandungan Al Qur’an.
4. Mengenakan pakaian bersih dan rapi.
5. Menghadap kiblat bila memungkinkan.
6. Memperindah suara ketika membaca Al Qur’an.
7. Membaca Al Qur’an dengan tartil dan tidak tergesa-gesa.
8. Sebelum membaca Al Qur’an membersihkan gigi dengan cara bersiwak.
9. Tidak memotong bacaan Al Qur’an dengan perkataan duniawi kecuali dalam kondisi terpaksa.
10. Memegang mushaf Al Qur’an dengan penuh cinta dan penghormatan.
 
 
️ Penulis : Ustadz Abu Faqih Zainal Abidin, Lc
Tim Rubrik Kajian Ilmiyah Al Binaa Menyapa