Alhamdulillah, puji dan syukur dipanjatkan kepada Allah Jalla Wa’ala shalawat dan salam semoga tercurah kepada Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wasallam. Insya Allah di pergantian tahun hijriah tepatnya 1 Muharram 1436 nanti, Al Binaa akan menerbitkan majalah perdananya yang tahap pertama konsumennya adalah untuk internal Pesantren Al Binaa. Hal ini disampaikan oleh tim perumus Majalah Al Binaa yang dihadiri langusng oleh Pimpinan Pesantren Ustadz Aslam Muhsin Abidin, Lc di Kantor Yayasan Binaaul Mustaqbal lantai 2 pada hari Kamis, 18 Syawwal 1435 bertepatan 14 Agustus 2014
Hadir pula dalam tim penggagas majalah Al Binaa adalah unsur Majlis Ma’had yaitu Ustadz Sofyan Toha, S.SI, Ustadz Asep Dawami, S.Ag,  Ustadz Agung Wahyu Adhy, Lc, Ustadz Zainal Arifin, Lc, Ustadz. Misbah Muhsin, S.Si, Ust. Hasyim, S.Pd dan Abu Ishaq. Adapun dari para guru baik syar’i maupun ‘asry diwakili oleh: Ustadz. Nurlaim, Lc, Ustadz Zainal Abidin, Lc, Ustadz Sulaiman, S.Pd, Ustadz M. Syarifudin Haromain, S.Ikom, Ustadz Agus Setiawan, ST.
Majalah Al Binaa akan hadir dengan membawa misi majalah dakwah dengan titik tekannya untuk mengetahui seberapa kekuatan dan kelemahan dari ummat ini, dan yang tentu kelemahan dan kekuatan yang pertama adalah di internal Al Binaa yaitu para santri dan para tenaga pengajarnya. Dan majalah Al Binaa ini akan diselaraskan juga dengan apa yang menjadi risalah Al Binaa baik dalam visi maupun misinya.
Semoga dengan hadirnya majalah Al Binaa ke tengah ummat ini akan memberikan angin segar bagi peningkatan kualitas santri Al Binaa khususnya dalam mendalami ulum syar’i dan merajut bakat serta minat para santri dalam menuangkan ide dan gagasan yang berharga serta kualitas dalam memaahami dan membaca. Adapun dalam pertemuan perdana tersebut menghasilkan rumusan sementara untuk kepengurusan Majalah Al Binaa dengan susunan sebagai berikut:
1.       PENANGGUNG JAWAB
·         Ust. Aslam Muhsin Abidin, Lc
2.       PIMPINAN UMUM
·         Ust. Sofyan Toha, S.Si
3.       PIMPINAN REDAKSI
·         Ust. Agung Wahyu Adhy, Lc
4.       SEKRETARIS REDAKSI
·         Ust. Sulaeman, S.Pd
5.       DEWAN REDAKSI
·         Ust. Zainal Arifin, Lc
·         Ust. Musthofa Aini, Lc
6.       STAF REDAKSI
·         Ust. Nuralim, Lc
·         Ust. Zainal Abidin, Lc
·         Ust. Hasyim Nur, S.Pd
·         Ust. Saepul Anwar, S.Pd
7.       EDITOR
·         Ust. Suratman, S.Pd
·         Ust. Rofael Afriyanto, Lc
8.       ADMINISTRASI KEUANGAN
·         Ust. RM. Syarief Rusdy, SE
9.       PEMASARAN DAN SIRKULASI
·         Abu Ishaq
10.   DESAIN GRAFIS DAN LAYOUT
·         Ust.M. Syarifudin Haromain, S.Ikom
·         Ust. Agus Setiawan, ST

Ditulis oleh : Majlis Ma’had