Putra Putri Pondok Pesantren AL BINAA Berhasil Di Terima Di Berbagai Perguruan Tinggi Ternama

Bismillâh, alhamdulillâhi wa sholâtu wa salâmu alâ Rosûlillâhi wa alâ âlihi wa shohbihi ajma’ în

Albinaainframe -Pada tahun 2023 ini, sejumlah santri putra putri Pondok Pesantren AL BINAA berhasil diterima di berbagai perguruan tinggi ternama di Indonesia. Kesuksesan mereka dalam melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi ini merupakan buah dari kerja keras dan dedikasi mereka selama belajar di Pondok Pesantren AL BINAA.

AL BINAA berhasil diterima di berbagai perguruan tinggi

Kepada santri putra putri Pondok Pesantren AL BINAA yang telah diterima di perguruan tinggi pilihan, Kami keluarga besar Pondok Pesantren AL BINAA menyampaikan ucapan selamat dan semangat yang tulus. Alhamdulillah, atas usaha dan kerja keras kalian selama belajar di Pondok Pesantren AL BINAA, kini kalian telah berhasil meraih cita-cita untuk melanjutkan studi di perguruan tinggi yang telah menjadi pilihanya.

AL BINAA berhasil diterima di berbagai perguruan tinggi

Semoga Allah Azza Wa Jalla senantiasa memberkahi setiap perjalanan kalian dalam menuntut ilmu, menjadikan langkah-langkah kalian selalu dalam lindungan-Nya, serta membuka jalan untuk meraih kesuksesan di masa depan.

AL BINAA berhasil diterima di berbagai perguruan tinggi

PSB AL BINAA di tahun ini diterima dengan baik oleh masyarakat Indonesia, terkhusus untuk orang tua yang ingin melanjutkan pendidikan putra putrinya ke Pondok Pesantren.

Teruslah berusaha untuk meningkatkan kemampuan dan memperdalam ilmu, serta selalu mengaplikasikan nilai-nilai keislaman yang telah dipelajari selama di Pondok Pesantren Al Binaa, agar dapat bermanfaat bagi diri sendiri, keluarga, dan lingkungan sekitar.

Semoga kesuksesan kalian menjadi inspirasi bagi santri santri lainnya dan memberikan semangat baru dalam menempuh pendidikan di Pondok Pesantren AL BINAA.

AL BINAA berhasil diterima di berbagai perguruan tinggi

Berikut adalah nama-nama santri beserta jurusan yang diterima di perguruan tinggi pilihan mereka:

  1. Naulia Nur’Agniyya – Sastra Arab, Universitas Indonesia
  2. Auva Qaulan Sadiida – Meteorologi, Institut Teknologi Bandung
  3. Muhammad Ahsan – Teknik Pertambangan dan Perminyakan, Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan, Institut Teknologi Bandung
  4. Faiz Yaskur Ilham – Teknik Material, Fakultas Teknik Mesin dan Dirgantara, Institut Teknologi Bandung
  5. Ubaidillah – Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Institut Teknologi Bandung
  6. Belva Syazwina Herman – Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Institut Teknologi Bandung
  7. Nayla Nadha Aisyah Zetra – Manajemen Agribisnis, Institut Pertanian Bogor
  8. Haura Nabilah – Bisnis, Institut Pertanian Bogor
  9. Firja Twang Kartiko – Teknik Perkapalan, Institut Teknologi Sepuluh Nopember
  10. Tegar Rafa Madina – Teknik Geomatika, Institut Teknologi Sepuluh Nopember
  11. Aliya Muskin – Sastra Arab, Universitas Padjadjaran
  12. Khaira Attamira – Manajemen Agribisnis, Universitas Padjadjaran
  13. Zaid Dhiaul Haq – Arkeologi, Universitas Jenderal Soedirman
  14. Hanif Hannan Mafass – Teknik Mesin, Universitas Sebelas Maret
  15. Muhammad Rafi Adhirajasa – Arsitektur, Universitas Sriwijaya
  16. Muhammad Nadif Ali – Kesejahteraan Sosial, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
AL BINAA berhasil diterima di berbagai perguruan tinggi
AL BINAA berhasil diterima di berbagai perguruan tinggi

Sekali lagi Kami dari Pondok Pesantren AL BINAA mengucapkan selamat kepada para santri yang berhasil diterima di perguruan tinggi pilihan mereka, semoga ilmu yang diperoleh selama belajar di Pondok Pesantren AL BINAA dapat bermanfaat bagi masa depan mereka dan masyarakat di sekitarnya. Tetaplah bersemangat dan teruslah berprestasi!

Share This Post!

Instagram

Twitter kami